Minggu, 01 Juli 2012

Membuat Log In dngan Php part 1

Log In Database
Membuat blog sederhana dengan PHP – membuat blog tentu bukanlah pekerjaan yang sulit, mengapa? Banyak penyedia jasa membuat blog gratis seperti blogspot, wordpress atau tumblr yang mempermudah anda dalam membuat blog gratis tapi tentunnya dibawah peraturan atau TOS mereka. Jika anda terkesan lebih professional, anda bisa menggunakan CMS (Content Management System) seperti joomla, wordpress atau drupal dan menghostingnya pada web hosting anda.
Bagaimana jika anda ingin membangun sebuah blog sendiri dari awal atau dari 0? Tentu anda harus mengerti bahasa pemrograman web seperti HTML, CSS, Java script atau PHP. Pada posting kali ini, saya akan mencoba membuat sebuah blog dengan PHP.
          PHP adalah (Hypertext Preprocessor) adalah bahasa skrip yang dapat ditanamkan atau disisipkan ke dalam HTML. PHP banyak dipakai untuk memrogram situs web dinamis. PHP dapat digunakan untuk membangun sebuah CMS. Sebelum mencobanya pada hosting, ada baiknya kita membuatnya pada localhost terlebih dahulu.


          Localhost merupakan isltilah dalam komputer jaringan yang berarti “komputer ini”. localhost adalah nama standar yang diberikan sebagai alamat loopbcak network interface. localhost selalu menerjemahkan loopback ip address 127.0.0.1 dalam IPv4, atau ::1 dalam IPv6. Localhost digunakan untuk mengantarkan web browser pada HTTP server yang terinstall di komputer lokal. Alamat http://localhost akan menampilkan website lokal pada komputer yang bersangkutan.

          Jadi, kita membuat komputer kita sebagai localserver, kemudian menghostingkan web kita didalamnya (localhost) untuk dijadikan tempat membangun website sementara dan kemudian dihostingkan secara online ke internet. Dengan menjadikan komputer kita sebagai localserver, kita dapat bekerja secara offline tanpa harus takut menghadapi masalah biaya, waktu, dan kenyamanan. Untuk Membuat sebuah "Localhost" diperlukan software, saya sendiri memakai XAMPP1.7
Disini saya akan menggunakan beberapa software :
1.    Macromedia Dreamweaver MX                  
2.    XAMPP                                                     
3.    Web Browser (Mozilla Firefox)                   
4.    Script Pendukung (Tiny MCE)                     

Untuk langkah pertama adalah membuat database:
1.    Buka Mozilla Firefox dan ketikkan pada browser “localhost/phpmyadmin”, buatlah sebuah database dengan nama “bmw_blog1”  >> Create



2.        Buat sebuah table dengan nama “tb_konten”, dengan 3 buah field >> GO

3.    Buatlah field sebagai berikut:
             Kode_konten         INT (5) auto_increment
             Judul                      varchar (100)
             Deskripsi                text
             Ganti collation pada field judul dan deskripsi menjadi "latin1_general_ci"

4.    Buat sebuat tabel lagi beri nama "tb_admin" dengan field sebanyak 4
             id                     INT (5) auto_increment
             nama               Varchar(255)
             username         Varchar(25)
             password         Varchar(255)
             Ganti collation pada field nama,username dan password menjadi "latin1_general_ci"
             isi field tersebut dengan cara buka tab SQL, ketikkan query berikut pada "Run SQL query/queries   on database":
INSERT INTO `bmw_blog1`.`tb_admin` (`id`, `nama`, `username`, `password`) VALUES ('1', 'admin', 'aditya', '21232f297a57a5a743894a0e4a801fc3');

Note:
21232f297a57a5a743894a0e4a801fc3, artinya adalah md5 hash dari 'admin'
untuk artikel Membuat Blog Sederhana Dengan PHP Part 1 (membuat database) cukup samapi disini, anda telah mempunyai satu database. untuk database lengkapnya silahkan download disini

Download

Tidak ada komentar:

Posting Komentar